Selasa, 22 Mei 2012

8 Hal yang Membuat Wanita Menarik di Mata Pria


"Cewek itu nggak cantik-cantik banget, body-nya juga biasa aja, tapi kok pacarnya ganteng, ya?"

Berapa kali komentar seperti itu terlontar dari mulut Anda dan teman-teman? Ungkapan rasa heran seolah-olah tak percaya pria yang diincar banyak wanita ternyata tertarik pada gadis yang "biasa-biasa" saja.

Eits, Sobat Tips Cinta jangan salah. Wajah cantik dan tubuh indah memang bisa memikat pria dalam sekejap, namun saat mencari kekasih, percayalah. Penampilan saja tak cukup. Ada hal-hal lain yang lebih diutamakan pria. Misalnya:



1. Selera humor

Bagi pria, tak ada yang lebih menyenangkan dari mengobrol dengan wanita yang bisa membuatnya tertawa. Apalagi jika pria itu juga humoris. Wanita dengan selera humor yang baik juga biasanya lebih santai dan tidak mudah tersinggung. Pria biasanya senang bercanda dengan sambil meledek, dan wanita yang humoris bisa menanggapinya dengan baik, bukannya malah ngambek dan tersinggung.


2. Pintar, tapi tak terlalu pintar

Semua pria senang wanita yang cerdas, berwawasan luas, dan banyak tahu. Tapi hati-hati, jangan sampai membuatnya merasa bodoh. Ini bukan berarti kita harus pura-pura bodoh di hadapannya. Cukup berikan kesempatan baginya untuk "memamerkan" pengetahuan dan kecerdasannya. Misalnya, biarlah kita jadi jagoan dalam hal wawasan politik luar negeri, tapi saat dia sedang bicara tentang internet dan komputer yang jadi bidang keahliannya, dengarkanlah dengan hormat dan pujilah dia atas kecerdasannya di bidang itu.


3. Menyenangkan diajak ngobrol

Ini adalah faktor penting yang bahkan bisa mengalahkan faktor fisik. Pria mana pun tak akan ada yang mau berpacaran dengan wanita yang tak nyambung saat diajak ngobrol. Bukan berarti wanita itu kurang cerdas, tapi seringkali minat mereka berbeda. Si lelaki tertarik pada topik A, B, C, si wanita tertarik pada topik X, Y, Z. Masalah ini bisa diatasi dengan bersama-sama mencari topik apa yang kalian berdua sukai. Atau dengan saling membuka diri terhadap topik-topik baru. Siapa tahu si lelaki jadi bisa suka pada topik Z, dan si wanita bisa ikut suka topik A.


Tapi masalah ini juga bisa muncul jika si wanita terlalu pemalu. Sebenarnya mereka menyukai hal yang sama, namun si wanita terlalu takut untuk memulai percakapan. Ini sifat yang sebaiknya segera dihilangkan, setidaknya saat berhadapan dengan si dia. Jangan takut bertanya, memberi pendapat, dan memulai percakapan. Apa ruginya mengajak ngobrol, kan? Saat berbincang, jangan biarkan ada jeda kosong terlalu lama. Lontarkan pertanyaan santai tentang dirinya ("Dulu kuliah di mana?"), tentang barang yang dipakainya ("Sepatunya lucu deh. Beli di mana?"), atau tentang hal-hal lain yang memancing opininya ("Semalem nonton audisi Indonesian Idol, nggak? Agnes Monica jadi juri, menurut kamu oke gak?").

4. Percaya diri dan bisa memegang kendali

Memang sudah dari sononya lelaki terlahir sebagai pemimpin dan ingin mengontrol segala sesuatu. Namun bukan berarti mereka menginginkan wanita yang hanya bisa nurut saja bagai kerbau dicocok hidung. Pria sangat kagum pada wanita yang tahu apa yang ia mau, dan tak sungkan mengatakannya. Contoh paling sederhana adalah saat ditanya, "Nonton film apa ya kita?" kebanyakan wanita menjawab, "Terserah". Padahal sebetulnya ia sudah punya pilihan film dalam kepalanya. Mengapa harus takut pilihanmu berbeda dengan pilihan si dia? Setidaknya kita tahu apa yang kita inginkan, dan bukan hanya manut saja mengikuti pilihannya. Sesungguhnya pria juga lelah dengan wanita yang semuanya serba terserah.


Ini tak berlaku hanya saat sedang berduaan. Pria juga suka melihat wanita yang memegang kontrol dan tak hanya nurut saja menerima perlakuan dan perintah orang lain, baik di lingkungan pergaulan maupun di tempat kerja.

5. Keibuan

Tanpa disadari, pria akan mengajukan pertanyaan ini dalam benaknya, "Apakah wanita ini akan jadi ibu yang baik bagi anak-anakku?" Tak perlu "cari muka" pada anak-anak kecil untuk menunjukkan sifat keibuanmu. Cukup tunjukkan perhatian padanya. Ia juga tahu bahwa wanita yang perhatian dan bisa merawat serta menjaga orang-orang terdekatnya dengan baik, nantinya akan jadi istri dan ibu yang baik.


6. Fashionable tapi tak berlebihan

Pria senang terlihat "jalan bareng" dengan wanita yang terlihat keren. Tak perlu wajah dan tubuh bak supermodel, bila wanita merawat diri dengan baik dan punya selera mode yang baik, pria pun senang melihatnya. Tapi, hindari tren mode yang terlalu ekstrem dan terlihat "aneh" di mata kebanyakan orang. Pria senang jalan dengan wanita yang jadi pusat perhatian, tapi bukan diperhatikan orang karena dianggap aneh.


7. Tak suka mengeluh

Di Twitter, mengeluh tentang pekerjaan. Di BlackBerry Messenger, mengeluh tentang teman yang menyebalkan. Di status Facebook, mengeluh tentang gebetan. Saat bertemu, mengeluh tentang perilaku si adik yang bikin kesal. Mengeluh itu manusiawi, tapi jika yang keluar dari mulut kita hanya keluhan dan hal-hal negatif, bukan hanya pria yang akan menjauh, tapi juga teman-teman. Ingat, keluhan itu menular dan bisa merusak mood orang lain yang sedang bahagia.


8. Religius

Tak bisa dipungkiri, agama memiliki peran yang cukup penting bagi pria untuk memilih wanita idamannya. Meskipun pria tersebut tidak religius, ia akan merasa tenang jika mengetahui bahwa wanita idamannya dekat dengan agama. Bentuknya macam-macam, dari mulai yang sangat relijius (berjilbab, rajin solat 5 waktu, atau aktif di kegiatan gereja, dll), atau dekat dengan agama dalam hal keseharian, misalnya tak pernah melakukan hal-hal yang dilarang agama. Pria juga menganggap wanita religius nantinya akan jadi istri yang baik (meskipun pada kenyataannya belum tentu)



Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Alasan Pria Tiba-tiba Menghilang Setelah PDKT

Hai Sobat Tips Cinta, Saat masa pendekatan, salah satu hal yang paling ditakutkan adalah teman kencan tiba-tiba menjauh atau menghilang tanpa kabar. Jika Anda pernah atau sedang mengalami kondisi ini, pasti ingin tahu alasan kenapa ia tak lagi membalas pesan teks, menelepon, atau menemui Anda.


Menemukan Wanita Lain
Meskipun telah kencan beberapa kali dan banyak menghabiskan waktu bersama, kemungkinan hatinya berpaling masih bisa terjadi. Jika ini penyebab dia menjauh atau berhenti menghubungi, sebaiknya relakan saja. Tidak ada gunanya mempertahankan pria yang tidak tulus mencintai Anda.


Terlalu Ketergantungan
Belum jadi kekasih resmi, Anda sudah memintanya untuk antar jemput ke kantor. Anda juga menghubunginya secara intens dan ingin selalu berada di dekatnya. Ini membuat pria justru hilang ketertarikan.

Tidak Yakin dengan Perasaannya
Tidak ada wanita lain, Anda juga tidak terlalu bergantung padanya dan masa pendekatan terlihat berjalan baik. Tapi tak ada angin tak ada hujan, dia menghilang tanpa kabar. Bisa jadi alasannya karena dia belum yakin dengan perasaannya sendiri.

Dia Hanya Jadikan Anda Pelarian
Saat bersama Anda, mungkin dia sedang mencoba melupakan mantan kekasihnya. Anda seperti dijadikan pelarian untuk mengalihkan rasa sakit hatinya. Jadi, berhati-hatilah jika Anda dekat dengan pria yang putus setelah menjalin asmara cukup lama.

Tidak Serius dari Awal Pendekatan
Beberapa pria kadang hanya ingin mencari kesenangan dengan flirting di sana-sini. Mereka melakukannya untuk mengusir bosan, bersenang-senang, atau hanya 'iseng' sampai menemukan wanita yang benar-benar disukainya.

Dia Hanya Ingin Bersikap Sopan
Tidak jarang pria terlihat begitu menikmati percakapannya dengan Anda, tapi pada kenyataannya dia tak terlalu tertarik. Menanyakan nomor telepon Anda mungkin sebetulnya hanya basa-basi untuk bersikap sopan.

Dia Kehilangan Nomor Telepon Anda
Ya, terkadang hal ini benar-benar terjadi. Si dia kehilangan nomor Anda sehingga tidak bisa menelpon. Ironisnya, ketika hal itu terjadi, isi kepala wanita malah dipenuhi dengan asumsi negatif yang pada akhirnya membuat mereka merasa buruk terhadap dirinya sendiri.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Tips Jitu Mendapatkan Perhatian Si Dia


Hai Sobat Tips Cinta, Kadang perlu lebih dari sekadar tubuh seksi dan pakaian baru untuk mendapatkan perhatian dari seorang pria. Jika kamu masih belum mendapatkan perhatian dari si pria idaman, cobalah salah satu dari tips berikut:

1. Tim favorit

Jika dia penggemar olahraga, sedikit pemahaman tentang tim favoritnya akan membuatnya berpaling pada kamu. Lain kali, saat ada pertandingan seru, tonton terus berita tentang pertandingan tersebut. Dengan begitu, kamu tidak hanya memiliki bahan obrolan nanti ketika bertemu namun dia juga akan berpikir bahwa kamu merupakan pasangan yang cocok.

2. Cinta yang kuat

Tunjukkan bahwa kamu peduli dengan mendukung dirinya dengan maksimal dalam melakukan hal yang baik untuk dirinya sendiri. Dengan melakukan itu dia akan sadar bahwa kamu melakukannya dengan sepenuh hati. Jadi biarkan dia menelepon ibunya ketika dia berencana untuk meneleponnya, menyediakan buah-buahan dan sayur-mayur dan dorong dia untuk mendapatkan promosi. Lakukan ini dengan benar dan dia akan menyadari kamu memang berharga.
3. Pendapat yang bertentangan

Adalah mitos jika pria dianggap ingin pasangan yang berpandangan sama dengannya. Namun mungkin justru sebaliknya. Lawan jenis yang mempunyai sikap bertentangan lebih besar kemungkinannya untuk menarik perhatiannya. Jadi cari tahu bagaimana pandangan dirinya dan persiapkan argumen untuk menyanggahnya.


4. Buat dia tertawa
Cobalah menangi hati si dia dengan mempelajari lelucon. Atau lebih baik lagi jika kamu bisa menirukan orang terkenal. Jika kamu bisa meniru bintang sinetron, pembawa acara TV atau penyanyi, dia pasti akan segera memperkenalkan kamu pada teman-temannya. Satu saran: meniru dia atau keluarganya sebaiknya dihindari!


5. Tunjukkan kecerdasan

Untuk kebanyakan pria, kecerdasan selalu menarik. Cari tahu di mana ada pub yang menggelar tebak-tebakan, kemudian pelajari pertanyaannya sebelum ikut serta. Ketika saatnya tiba, buat si dia terpesona dengan pengetahuanmu. Jawablah tebak-tebakan tersebut dengan benar, dan dia tidak akan meragukan bahwa kamu dapat menjadi pasangan yang tepat.


6. Bersikap dingin

Apakah pria yang kamu taksir macho? Apakah dia biasa mendapatkan banyak perhatian? Jika iya, alih-alih bersaing dengan yang lain, cobalah cara sebaliknya. Bersikaplah seolah-olah kamu tidak peduli terhadap apa yang dipikirkannya. Beri perhatian lebih pada temannya dan bukan dia. Dengan segera kamu akan dianggap sebagai orang yang kebal terhadap pesonanya. Sikapmu yang berbeda akan membuat si dia penasaran dan dia akan mengajak kamu ngobrol.

7. Beri makanan penuh cinta

Banyak orang mengatakan bahwa jalan menuju hati pria adalah melalui perut. Itu benar. Dalam hati setiap pria, mereka mencari wanita yang dapat memberi makan dan minum dirinya. Sajikan makanan lezat pada dirinya dan kamu tidak hanya akan menggoyang lidahnya namun dapat membuatnya mengganggap bahwa kamu dapat diandalkan.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Minggu, 20 Mei 2012

Alasan Perselingkuhan Wanita Lebih "Berbahaya"

Jika ada yang menyebut kata "selingkuh", biasanya yang pertama terlintas di pikiran kita adalah seorang playboy atau sesosok pria yang sering menyakiti hati wanita. Selingkuh seolah-olah identik dengan perilaku dan kebiasaan lelaki. Padahal kenyataannya tak begitu.

Baru-baru ini Manchester Metropolitan University di Inggris melakukan penelitian tentang perilaku berselingkuh pada wanita dan pria. Hasilnya, 20 persen pria mengaku pernah berselingkuh dari pasangannya.

Bagaimana dengan wanita? Ternyata angkanya tak jauh berbeda. Sebanyak 16 persen wanita di Inggris mengaku pernah tak setia. Tapi sebetulnya pria perlu lebih berhati-hati menjaga agar pasangannya tak berselingkuh. Penelitian lainnya tentang perselingkuhan membuktikan bahwa perselingkuhan wanita ternyata lebih "berbahaya" dibandingkan perselingkuhan pria. Bagaimana bisa?

Wanita berselingkuh jika hubungannya bermasalah
Sebagian besar pria berselingkuh karena tak dapat menahan nafsu. Bisa saja hubungannya dengan istri/kekasihnya sebetulnya tak bermasalah. Ia hanya semata tergoda oleh wanita lain atau dihadapkan pada kesempatan untuk berselingkuh yang tak dapat ia tolak. Menurut Ruth Houston, penulis buku "Is He Cheating On You", hanya 20 persen wanita yang berselingkuh karena nafsu. Sedangkan pada pria, angkanya mencapai 80 persen.

Wanita justru sebaliknya. Jika hubungannya asmaranya baik-baik saja, ia biasanya tak akan berselingkuh. Alasan utama wanita berselingkuh adalah karena ia sebetulnya tak bahagia dengan hubungannya. Alasannya bisa karena kesepian, seks yang tak memuaskan, atau kebutuhan emosi yang tak terpenuhi. Intinya ada sesuatu yang tak bisa dipenuhi oleh suami atau pasangannya itu.

Menurut Helen Fisher, PhD, antropolog biologi dan penulis buku "Why We Love", 66 persen wanita yang berselingkuh mengaku tak bahagia dalam pernikahannya. Sedangkan pada pria, angkanya hanya 44 persen.

Wanita terikat secara emosi pada selingkuhannya
Karena wanita berselingkuh dengan alasan emosional (bahasa kerennya "main hati"), biasanya akan lebih sulit pula bagi wanita untuk mengakhiri perselingkuhan tersebut. Tak jarang wanita merasa jatuh cinta pada pria idaman lain tersebut, bahkan mencintainya lebih dari pasangannya sendiri.

Ikatan emosional antara wanita dengan selingkuhannya juga lebih kuat dibandingkan pria dengan selingkuhannya. Sebuah penelitian membuktikan bahwa perselingkuhan yang dimulai atau diawali oleh sang wanita biasanya bertahan tiga kali lebih lama dibanding perselingkuhan yang dimulai oleh laki-laki.

Wanita berselingkuh dengan lebih "serius"
Pria mungkin bisa dengan mudah dan tanpa pikir panjang memutuskan untuk selingkuh. Tak demikian halnya dengan wanita. Wanita selalu memikirkan baik-baik apa risikonya jika ia berselingkuh. Jika hubungan terlarang itu dia anggap hanya buang-buang waktu, atau risikonya tak sepadan dengan kesenangannya, ia tak akan melanjutkan. Pria dapat berselingkuh berkali-kali dengan banyak wanita karena baginya itu tak berarti apa-apa, tapi bagi wanita, jika ia memutuskan untuk selingkuh artinya pria idaman lain itu istimewa.

Wanita lebih jago menyembunyikan perselingkuhan
Wanita seringkali mengetahui saat pasangannya berselingkuh, tapi tidak sebaliknya. Selain pria tak memiliki insting mendeteksi kebohongan seperti wanita, kaum wanita juga lebih piawai menyembunyikan hubungan terlarangnya. Wanita sudah terlatih untuk berbohong sejak kecil demi menjaga perasaan orang lain. Hal yang sama tak terjadi pada pria, sehingga pria biasanya merasa lebih gugup saat berbohong.

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

7 Tanda Pria Bosan dengan Kekasihnya

Rasa bosan dalam hubungan asmara dapat muncul tiba-tiba. Ketika seseorang mulai bosan dengan kekasihnya, maka ketertarikannya terhadap hubungannya berkurang. Tentu kondisi ini tidak Anda inginkan.

Agar kebosanan pasangan bisa segera diatasi, Anda harus menyadari tanda-tanda kejenuhannya. Seperti Tips Cinta kutip dari eHow, ini dia tanda-tanda pria bosan dengan kekasihnya.

Menjadi Lebih Sibuk

Ini mungkin upaya dia untuk tidak menemui Anda. Jangan langsung menegurnya, cari tahu apakah pasangan benar-benar banyak pekerjaan atau sedang menghindar dari Anda.

Jarang Kontak Fisik

Jika perlakuan sayangnya, seperti memeluk, telah berkurang pada Anda dan dia menjauhkan diri dari kekasihnya, tampaknya dia sedang sangat jenuh dengan Anda.

Jarang Memberi Kabar

Ketika dia merasa memberi kabar bukan lagi hal yang penting untuk Anda ketahui, bisa jadi itu tanda kebosanannya terhadap hubungan.

Anda yang Meneleponnya Duluan

Jika Anda mulai merasa Anda yang selalu mencarinya dan saat ditelepon si dia berusaha mengakhiri percakapan, maka bisa menjadi indikasi yang jelas bahwa dia sedang jenuh.

Lebih Sering Bersama Temannya

Jika dia menjadi lebih sering pergi bersama teman-temannya kemungkinan dia bosan dengan Anda. Si dia mungkin membutuhkan suasana baru dan itu didapatnya dengan saling bercerita dan berkumpul bersama teman-teman.

Dia Tidak Mengajak Anda Pergi
Jika hal ini terjadi, bisa jadi karena tempat kencan yang didatangi sudah tidak menarik lagi baginya. Cobalah ajak si dia untuk menonton pertandingan olahraga favoritnya. Ini bisa membuat dia terkejut dengan ajakan Anda.

Membuat Janji yang Tidak Ditepati

Ketika dia berjanji akan menelepon Anda jam 7 malam, dia baru menelepon jam 9 atau malah keesokan harinya. Begitu pun ketika si dia menjanjikan untuk bertemu, si dia tiba-tiba membatalkannya.

Apakah pasangan Anda seperti ini?


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Alasan Wanita juga Mempermainkan Pria

Jika selama ini hanya pria yang berburu wanita dan mempermainkannya, sebenarnya wanita juga melakukan hal yang sama. Banyak wanita yang tidak serius dan hanya akan menggoda dan mempermainkan perasaan pria.

Mengapa wanita mempermainkan pria, mari lihat alasan-alasan berikut:

Untuk mendapatkan perhatian pria lain

Untuk menarik perhatian seorang pria, wanita akan lebih keras berusaha. Jika sang wanita tidak berhasil menarik perhatian pria tersebut, dia akan berusaha lebih keras entah apapun caranya, termasuk dengan menggoda pria lain.

Untuk kebanggaan

Jika seseorang tidak membalas perhatian Anda, rasanya sakit. Membuat lelaki menyukainya adalah fokus utama wanita. Semangat ini membuat banyak wanita menggoda pria, kalau perlu membuat perangkap untuk menjerat si pria, hanya demi melihat apakah pria tersebut akan tertarik padanya.

Hanya soal waktu

Apa yang dilakukan pria juga bisa dilakukan wanita. Banyak wanita yang juga menghindari hubungan serius. Tanpa komitmen, pria bisa jalin hubungan dengan banyak wanita, lantas mengapa wanita tidak bisa melakukannya juga?

Sifat selalu menggoda

Jika seorang wanita genit, mungkin itu adalah sifatnya. Berburu dan mengejar orang untuk mendapatkan perhatiannya akan dilakukan secara aktif dan selalu ada dalam pikirannya.

Menundukkan pria

Ada saatnya wanita juga ingin seperti pria. Wanita ingin pria melakukan sesuatu sesuai keinginan mereka. Maka wanita mempermainkan perasaan pria untuk membuatnya mengikuti apapun keinginannya.

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Tanda Wanita Bosan dengan Pasangannya


Hai Sobat Tips Cinta, Seperti pria, wanita juga punya rasa bosan dan jenuh dengan pasangan atau kekasihnya. Jika Anda tidak ingin kehilangan kekasih Anda, maka sebaiknya perhatikan dan cermati beberapa kebiasaanya belakangan ini:

Menghindar

Jika pasangan Anda mulai menghindari Anda dengan alasan sibuk dan lebih tenggelam dalam dunia mereka sendiri, ini adalah tanda yang paling umum untuk mengetahui apakah pacar Anda kehilangan minat pada Anda atau tidak.

Lebih banyak dengan teman-teman

Ada saat ketika Anda lebih penting baginya daripada teman-temannya! Jika pacar Anda lebih banyak habiskan waktu dengan teman-temannya saat ini dan tidak menghabiskan waktu dengan Anda seperti dulu, maka itu adalah tanda bahwa pacar Anda telah kehilangan minat pada Anda.

Dekat dengan yang baru

Kadang-kadang, seorang wanita dapat kehilangan rasa cinta ketika seseorang yang baru memasuki hidupnya dan terus-menerus berusaha mengambil posisi Anda. Jika pacar Anda terlalu dekat dengan teman laki-laki, maka dapat menjadi tanda bahwa dia kehilangan minat pada Anda.

Kurangnya keintiman

Ini adalah salah satu tanda yang paling umum untuk mengetahui apakah pacar Anda atau pasangan kehilangan minat pada Anda atau tidak. Gampangnya, bila Anda kehilangan minat dengan pasangan Anda, maka Anda tidak pernah mendapatkan dalam mood untuk bercinta.

Mulai tidak nurut

Saat dia mulai cuek dan tidak menurut kepada anda, ini adalah tanda si dia mulai kehilangan respect terhadap diri anda. Penyebabnya banyak, mulai dari hilangnya sisi kepemimpinan anda sebagai seorang pria, tidak lagi tegas, dan tidak lagi menarik atau worth casting.

Apakah pasangan Anda menunjukkan tanda-tanda seperti ini?

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Kebohongan yang Dilakukan Wanita untuk Jaga Hubungan

Wanita terkadang sering berbohong untuk menutupi perasaannya yang sebenarnya. Entah itu karena tidak ingin menyulut emosi pasangannya atau karena berharap si pria bisa mengerti dengan sendirinya.

Lalu kebohongan seperti apa yang sering diucapkan wanita? Berikut ada empat ucapan yang sering keluar dari mulut wanita saat berbohong dengan kekasihnya, seperti dikutip dari TimesofIndia.

Kebohongan 1: Mengaku semua baik-baik saja

"Oh! tidak apa. Aku baik-baik saja". Wanita cenderung mengatakan sesuatu yang berbeda dengan perasaan sebenarnya. Ketika dia menyatakan baik-baik saja, bisa jadi sesungguhnya hatinya sedang tidak karuan.

Meskipun berharap kekasihnya dapat mengerti, sikap ini terkadang justru membuat pria bingung dan ragu-ragu. Menurut psikolog Dr. Aruba Broota, dengan bersikap diam atau pergi dan berkata lirih, "saya baik-baik saja", sebenarnya dia ingin kekasihnya tahu kalau hatinya terluka.

Kebohongan 2: Mengaku suka apa adanya

"Aku suka kamu apa adanya". Kalimat ini mungkin sering diucapkan wanita. Tapi pada kenyataannya, banyak wanita yang tetap menuntut kekasihnya untuk berpakaian, bersikap, dan mempunyai potongan rambut seperti apa yang mereka sukai.

Kebohongan 3: Mengaku suka teman-teman Anda

"Teman-teman kamu menyenangkan ya". Mungkin tidak selamanya wanita berbohong saat mengucapkan kata-kata tersebut. Tapi sebagian besar kasus yang terjadi, wanita berbohong soal hal ini karena dia tak ingin dianggap jadi perusak hubungan pertemanan.

"Seringkali wanita memuji teman-teman kekasihnya, demi hubungan asmaranya berjalan baik. Dia tidak mau menyakiti hati kekasihnya dengan mengatakan yang sebenarnya. Tapi dalam hati kecil, wanita berharap pria bisa mengerti tanpa harus dikatakan, yang sayangnya, biasanya tidak terjadi," jelas psikolog Dr Sameer Parekh.

Kebohongan 4: Mengaku tidak akan marah

"Jujur saja padaku, percayalah, aku tidak akan marah". Kebohongan ini biasanya diucapkan ketika wanita ingin meminta pendapat yang jujur dari pria, walaupun sesungguhnya dia sedikit banyak sudah tahu apa jawabannya.

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Selasa, 15 Mei 2012

Tips Agar Tidak Galau Saat Putus Cinta

Putus cinta bisa membuat seseorang menjadi sedih, patah hati, terpuruk dan juga galau. Terkadang wanita tetap mempertahankan hubungannya yang buruk dan tidak sehat karena mereka takut melalui masa-masa galau menjadi single. Padahal, mereka sudah tidak nyaman menjalani hubungan dan berharap bisa segera melanjutkan hidup. Adakah cara menghindari galau setelah putus cinta? Ini dia cara meminimalisir perasaan galau setelah putus cinta.

1. Pikirkan Baik-baik Sebelum Putus

Sebelum memutuskan untuk berpisah, pikirkan baik-baik keputusan Anda. Bayangkan bahwa Anda memang mampu menjalani hidup dengan kehidupan sendiri. Pastikan masalah yang ada dalam hubungan sudah sangat tidak bisa ditolerir. Jangan sampai Anda salah ambil keputusan yang bisa membuat anda galau.

2. Jaga Jarak Sebelum Putus

Setelah yakin akan berpisah, jangan langsung menuturkan bahwa Anda ingin mengakhiri hubungan. Anda harus sedikit demi sedikit mengambil jarak dengannya. Cara ini bisa sebagai percobaan Anda menjalani hidup tanpanya. Menjaga jarak juga membuat Anda dan dia tidak merasa kaget setelah putus nanti. Namun, jangan terlalu lama dalam menjaga menjaga jarak, paling lama satu bulan.

3. Jangan Mengasihani Diri Sendiri

Sedih sudah pasti akan dirasakan, namun jangan mengasihani diri sendiri. Anda malah akan semakin terpuruk dan sulit melanjutkan hidup jika memanjakan perasaan sedih dan merana.

4. Jangan Mengingat-ingat Kejelekannya

Sakit hati Anda tidak akan usai jika terus mengingat-ingat masalah dan kejelekan mantan. Sangat membenci dan dendam dengan mantan juga bukan solusi yang tepat untuk bisa move on. Jadi, berhentilah mengingat segala keburukannya.

5. Jangan Mengenang yang Indah-indah

Bukan berarti juga Anda mengenang yang indah-indah bersama sang mantan. Memikirkan masa-masa bahagia ketika Anda bersama dulu, malah membuat Anda menjadi labil. Keinginan 'balikan' pun bisa muncul jika terus mengingat yang hal yang indah-indah.

6. Keluar Rumah

Daripada mengambil cuti dari kantor dan memilih berdiam diri di rumah karena tidak fokus bekerja, sebaiknya manfaatkan cuti Anda untuk berlibur atau menyibukkan diri. Ajak rekan kerja atau sahabat-sahabat Anda pergi untuk karaoke atau sekedar ngopi-ngopi setelah jam kerja.

7. Berpikir Positif

Memang sulit berpikir positf ketika perasaan masih kacau balau, tapi Anda harus berusaha melawannya. Pikirkan masa depan yang lebih baik. Tulislah di selembar kertas, apa yang ingin Anda gapai dan lakukan ke depannya. Seperti, kursus masak, melanjutkan sekolah lagi atau ingin membentuk tubuh menjadi lebih indah. Apapun itu Anda harus fokus kepada kehidupan Anda di masa depan.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

4 Manfaat dengan Tertawa Bersama Pasangan

Salah satu komponen penting dalam menjaga keharmonisan hubungan asmara, adalah senyum dan tawa. Hal apapun yang menyebabkan Anda dan pasangan tertawa bisa meningkatkan kedekatan dan menambah romantisisme dalam percintaan.

Tak hanya itu saja, ada banyak keuntungan lain yang bisa Anda dapat dengan tertawa bersama pasangan. Apa saja? Intip jawaban berikut ini yang dikutip dari Your Tango.

1. Meredakan Stres
Tak ada cara yang lebih baik untuk meredakan ketegangan dan konflik selain menyelipkan humor saat Anda dan pasangan berdebat. Mungkin tidak langsung menyelesaikan masalah utamanya, tapi setidaknya membuat Anda berdua punya 'time-out' untuk berpikir dan menenangkan diri. Stres pun bisa dikurangi dan Anda jadi lebih fokus terhadap inti permasalahan yang menimbulkan pertengkaran.

2. Mengurangi Rasa Sakit
Tertawa ternyata bisa berdampak positif bagi kesehatan seseorang. Seperti yang dikutip dari Times of India, memanfaatkan waktu selama 15 menit saja sudah cukup untuk memberikan manfaat baik pada kesehatan tubuh. Hormon endorphin yang dilepaskan setelah seseorang tertawa bisa mengurangi rasa sakit.

3. Menjaga Kesehatan Jantung
Menurut dr S.K Gupta, senior consultant di Indraprastha Apollo Hospitals, "Tertawa merupakan latihan bagi jantung dan juga paru-paru. Saat seseorang tertawa, denyut jantung meningkat dan otak menjadi lebih relaks."

4. Hubungan Asmara Awet
Komunikasi atau diskusi yang diselipkan humor sangat efektif menciptakan hubungan asmara yang menyenangkan, seru dan jauh dari rasa khawatir. Melihat permasalahan dari sudut pandang yang lebih santai tidak hanya mengatasi perbedaan pendapat tapi juga menguatkan hubungan, membuat kedekatan antara Anda dan pasangan lebih intens.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Senin, 14 Mei 2012

8 Alasan Wanita Mempertahankan Hubungan Yang Buruk

Wanita kerap tetap bertahan walaupun hubungannya tidak lagi berjalan dengan baik. Padahal hubungan yang buruk justru dapat menghancurkan dirinya sendiri. Namun mengapa mereka tetap bertahan? Inilah alasannya seperti yang Tips Cinta kutip dari All Womens Talk.

1. Takut
Alasan utama wanita tetap bertahan adalah karena takut. Mungkin hubungan memang dimulai dengan baik dan Anda sudah saling tergantung satu sama lain. Tapi di saat hubungan sudah tidak lagi berjalan baik, jangan takut untuk meninggalkannya.

2. Nyaman
Saat sudah merasa sangat nyaman dengan hubungan, walaupun itu buruk, Anda akan mengerti mengapa wanita tetap bertahan. Terkadang tidak semua orang mampu meninggalkan zona nyamannya, meskipun merusak.

3. Merasa bersalah
Jika sudah pernah menjalin banyak hubungan, mudah untuk melihat mengapa Anda merasa gagal untuk mengakhiri hubungan yang buruk. Tidak masalah jika tetap memutuskan untuk menjalaninya kalau Anda tidak ingin merasa gagal lagi. Semua orang akan mengerti.

4. Merasa malu
Hampir sama seperti merasa bersalah, mungkin Anda merasa malu jika Anda jatuh cinta selama sebulan dan kemudian, Anda tidak bahagia dan situasinya berubah. Anda memang malu, namun itu merupakan satu alasan mengapa tetap bertahan dalam hubungan yang dapat membahayakan.

5. Kembali menjadi diri sendiri
Saat Anda lebih sering berpura-pura menjadi orang lain dan sulit untuk kembali menjadi diri sendiri harus diwaspadai. Alasan wanita tetap bertahan adalah karena ia tidak mau menjadi diri sendiri setelah berpisah dengan pasangannya.

6. Cinta
Terkadang, alasan mengapa wanita tetap bertahan dalam hubungan yang buruk bisa seputar cinta. Jika seorang wanita jatuh cinta, biasanya banyak kekurangan dan hal buruk yang terjadi dalam hubungan mereka bisa terlupakan begitu saja.

7. Keterlibatan keluarga
Satu alasan mengapa wanita tetap bertahan adalah karena adanya keterlibatan keluarga. Jika Anda sudah menjalin hubungan lama, biasanya Anda tidak bisa meninggalkan hubungan karena opini dan keterlibatan keluarga yang cukup intens.

8. Ketergantungan
Terakhir, ketergantungan merupakan alasan terakhir kebanyakan wanita tidak mau meninggalkan hubungan mereka. Entah itu ketergantungan finansial, ketergantungan emosional ataupun hanya ketergantungan memiliki seseorang dalam hidup mereka.

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Tips Hubungan Asmara Tetap Romantis Walau Super Sibuk

Hai Sobat Tips Cinta, Anda dan pasangan mungkin sama-sama sibuk dengan pekerjaan, waktu yang berkualitas pun jarang didapatkan. Hal itu bisa berdampak pada hubungan asmara.

Tidak sedikit pasangan yang putus karena kesibukan masing-masing. Untuk menghindari keretakan hubungan, coba cari ide yang bisa membuat Anda dan pasangan tetap harmonis di sela-sela jadwal yang padat. berikut ini, simaklah tiga langkah berikut agar hubungan bersama pasangan tetap romantis ala Tips Cinta. hehe

1. Kencan Singkat
Bertemu untuk minum kopi bareng di sebuah kafe sebelum kembali beraktivitas bisa meningkatkan komunikasi di antara Anda berdua. Anda pun bisa mencari waktu untuk pergi makan malam setelah kerja seharian di kantor.

Sedikit meluangkan waktu dapat berdampak besar bagi hubungan. "Ini adalah cara yang baik untuk menjaga serta menghangatkan hubungan Anda,” tutur Krista Bloom, Ph.D., seorang ahli percintaan.


2. Pergi Berdua di Pertengahan Minggu
Mungkin bagi pasangan yang sibuk hanya bisa pergi ketika weekend atau hari libur saja. Untuk mengatasi pertemuan Anda dan pasangan yang sulit itu adalah dengan berkencan di pertengahan minggu. Anda bisa mengajak si dia nonton, makan malam atau berbelanja keperluan bersama.

"Mengambil waktu di pertengahan minggu untuk pergi berdua bisa menumbuhkan ikatan lebih secara emosional," ujar Ellen Kenner, Ph.D, seorang pembicara dari The Rational Basis Of Happiness.

3. Memberikan Ungkapan Sayang Sebelum & Setelah Bangun Tidur
Menyapa pasangan sebelum dan setelah bangun tidur hanya untuk mengucapkan 'selamat pagi' atau 'have a nice dream' melalui telepon atau SMS akan membuat jalinan cinta semakin harmonis. Memang sepele, tapi hal itu sangat berpengaruh dalam komunikasi serta kedekatan Anda dan pasangan. "Cara ini akan membuat Anda merasa selalu dekat dengan pasangan," papar Krista Bloom.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Tanda Hubungan Asmara Tidak Akan Awet

Setiap pasangan pasti menginginkan hubungan asmara bisa terus langgeng dan bisa berlanjut ke jenjang pernikahan. Tapi kadang, kenyataan tidak selalu sesuai dengan harapan. Jika lima tanda ini Anda alami saat bersama kekasih baru, maka ada kemungkinan ada yang tidak beres dengan Anda dan pasangan sejak awal hubungan, seperti Tips Cinta kutip dari eHarmony.

1. Terlalu Banyak Konflik

Belum sebulan pacaran, Anda dan si dia sudah meributkan hal-hal sepele yang seharusnya tidak perlu dipermasalahkan. Normalnya, periode awal hubungan asmara (1-3 bulan) biasanya diwarnai dengan perasaan berbunga-bunga dan rasa rindu setiap kali tidak bertemu kekasih. Tapi bila justru pertengkaran dan perdebatan yang terjadi, mungkin Anda dan si dia punya terlalu banyak perbedaan. Baik dari segi prinsip, visi maupun karakter.

2. Sulit Berkomunikasi

Dalam satu minggu, Anda dan pasangan hanya berkomunikasi satu kali. Anda berdua juga sangat jarang bertemu karena alasan sibuk. Kesibukan dalam pekerjaan mungkin jadi kendala untuk berkomunikasi setiap hari. Tapi di era modern ini, komunikasi bisa dilakukan lewat Blackberry Messenger, email atau chatting. Jika hal ini terjadi, mungkin ada sesuatu yang salah dalam percintaan Anda.

3. Jarang Keluar Bersama

Selama satu atau dua bulan pacaran, berapa kali Anda keluar bersama untuk jalan-jalan atau nonton? Jika hampir tidak pernah berarti hubungan Anda bisa dibilang sudah bermasalah sejak awal. Kebersamaan sangat penting dalam kelanggengan hubungan asmara. Jika untuk bertemu kekasih saja Anda enggan, bagaimana melanjutkan hubungan yang lebih serius?

4. Tidak Nyaman dengan Hubungan

Anda sering gelisah dan merasa ada sesuatu yang tidak benar dalam hubungan baru ini. Entah karena sikapnya yang misterius, atau kadang berlaku kasar baik secara fisik maupun psikis. Kadang, insting bisa memberitahu kalau Anda tidak bersama orang yang tepat. Bila Anda lebih banyak merasakan ketakutan, tidak aman atau emosi negatif saat berdua dengan si dia, mungkin memang seharusnya Anda tidak bersamanya.

5. Masih Memikirkan Mantan Kekasih

Bila Anda baru saja menjalin asmara dengan pria baru tapi masih saja menyimpan foto-foto mantan kekasih, berarti Anda belum sepenuhnya melupakan dia. Ada kemungkinan Anda menjadikan kekasih baru sebagai pelarian sakit hati dan tidak serius dengan hubungan ini. Mungkin Anda bisa mencoba bertahan, tapi sebaiknya segera akhiri hubungan sebelum perasaan cintanya pada Anda semakin mendalam.


Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Selasa, 01 Mei 2012

Alasan Kamu Harus Pacaran dengan Anak Mami

Hai Sobat Tips Cinta, Pria wajib menyandang predikat mandiri, punya wibawa dan tidak kekanakan. Anda pasti senang memiliki pasangan dengan tipe ideal demikian, tetapi bagaimana jika yang Anda hadapi adalah si 'anak mami'? Euh... jangan mengeluh dulu, Ladies!

Anda mungkin akan menarik napas panjang jika melihat bagaimana pasangan Anda bermanja-manja dengan ibunya. Anda mungkin mengernyitkan alis pada saat dia harus mengajak ibunya untuk memilihkan dasi mana yang pantas untuknya. Atau lebih parahnya lagi, usianya sudah lebih dari 25 tahun, punya penghasilan yang oke, tetapi masih senang disuapi sesendok nasi goreng dari tangan ibunya.

ARGH... Anda pasti sebal bila menyadari kenyataan bahwa pasangan Anda adalah anak mami. Yang Anda inginkan adalah pasangan yang mandiri, yang bisa mengambil keputusan dengan cepat, bukan menanyakan semua keputusan pada ibunya. Anda juga akan sebal bila dia rutin menerima telepon "Kamu sedang apa, di mana, sama siapa?" dari ibunya pada saat Anda dan pasangan sedang candle light dinner.

Jangan cemberut dulu, tidak selamanya Anda harus menarik napas panjang jika melihat pasangan Anda masih 'menempel' pada ibunya. Justru Anda harus senang dengan kedekatan pasangan Anda dengan ibunya karena ada banyak sisi positif jika Anda memiliki pasangan yang mendapat predikat anak mami.

Pendengar Yang Baik

Sebal karena dia selalu curhat dan mendengarkan curhat dari ibunya. Tahan dulu pikiran negatif Anda. Pria yang menyandang predikat anak mami sudah jelas menghabiskan waktunya lebih banyak dengan ibunya. Sejak kecil dia terbiasa bercerita dan mendengar banyak cerita dari ibunya. Ini adalah hal positif bahwa dia sudah sering mendengarkan cerita khas wanita. Dengan memiliki pasangan yang demikian, maka Anda bisa bercerita banyak hal padanya, karena dia adalah pendengar yang baik dan lebih terbuka untuk menceritakan unek-uneknya pada Anda.

Lebih Menghargai dan Menghormati Wanita

Pernah dengar kalimat, "Jika ingin tahu bagaimana seorang pria menghormati wanita, perhatikan bagaimana dia menghormati ibunya!" Anggapan ini benar. Anda akan menjadi pasangannya dalam kurun waktu yang lama, maka Anda memerlukan seorang pria yang bisa menghormati dan menghargai wanita dalam kurun waktu yang lama juga. Mayoritas anak mami adalah sosok yang menghormati dan menghargai ibunya, maka jangan heran bila dia lebih menghormati semua wanita yang dia temui, termasuk Anda.

Setia dan Lebih Berhati-hati Terhadap Komitmen

Karena dia menghormati wanita sebagaimana dia menghormati ibunya, maka tidak heran jika pria-pria penyandang gelar anak mami cenderung setia pada pasangannya. Mereka tahu bagaimana seorang wanita ingin diperlakukan, maka mereka tahu bagaimana Anda memerlukan sebuah kesetiaan dalam sebuah komitmen. Dia juga selalu ingin menyenangkan hati Anda setiap waktu dan tidak ingin mengecewakan Anda. Karena itulah mereka lebih berhati-hati dalam membina sebuah hubungan dan berkomitmen.

Pria Bertanggung Jawab

Meskipun terkesan manja dan tidak bisa mengambil keputusan sendiri, para anak mami ternyata adalah pria yang bertanggung jawab. Mereka biasanya tumbuh dalam keluarga yang mengedepankan bagaimana menyelesaikan masalah seorang diri. Bila dia manja pada saat bersama dengan ibunya, mereka akan lebih bertanggung jawab pada dirinya saat jauh dari ibunya. Rasa bertanggung jawab ini juga akan menular bila dia menjadi pasangan Anda. Dia tidak akan keberatan untuk menyelesaikan pekerjaan rumah bersama Anda.

Lebih Rapi dan Teratur

Para ibu selalu mengedepankan hidup yang rapi dan teratur, hal ini akan menular pada si pria anak mami. Lihatlah semua peralatan di meja kerjanya yang sangat rapi, lihat bagaimana dia rapi pada saat berpakaian dan betapa bersih alat transportasi yang dia miliki. Untuk urusan yang satu ini, Anda harus bersaing dengannya, karena dia juga menyukai pasangan yang rapi dan teratur. So? Anda tidak perlu berteriak padanya untuk memasukkan kaos kaki kotor ke dalam keranjang cucian. Anda juga tidak akan menemukan majalah berceceran di lantai. Cukup menyenangkan bukan?

Baca juga: Alasan Orang Tua Melarang Anaknya Pacaran

Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Saat yang Tepat Buat Nembak Cewek

Hai Sobat Tips Cinta, Nembak cewek itu nggak bisa sembarangan, ada timing-nya. Kapan aja, sih ? Nih tips cinta kasih tau:

1. Pas lagi Seneng
Ketika seneng, seorang cewek bisa mengikuti apa permintaan kamu. Bikin dia seneng dulu dengan ngajak jalan-jalan, cerita-cerita, dan lain-lain. Setelah itu, bisa kamu tembak.


2. Pas Kebelet Pipis
Namanya orang kebelet pipis, apa aja bisa diiyain asal bisa ke kamar mandi.


3. Pas Ngantuk
Orang ngantuk biasanya bakal menangguk-anggukkan kepalanya, dan angguk-angguk itu tanda setuju. Jadi, tembak aja pas ngantuk.


4. Pas Jomblo
Ya namanya nembak, mesti pas jomblo, kecuali kamu mau jadi nomer kedua, tiga, atau seterusnya.




Semoga Posting kali ini bermanfaat bagi sobat Tips Cinta semua. Ditunggu Komentarnya.. ^_^
Share:

Temukan Kami di Facebook

Dapatkan Tips-Tips Cinta Terbaru Hanya di TIPS PERCINTAAN !! Jangan Lupa Klik Tombol LIKE nya Yaa..

Daftar Artikel Tips Cinta

Statistik Pengunjung